Wisata Indonesia Timur
Destinasi Wisata Paling Top di Ambon
Ambon adalah salah satu destinasi wisata Indonesia timur yang cukup potensial. Wisata bahari dan wisata budaya mendominasi kota yang terletak di provinsi Maluku ini. Berikut ini adalah ringkasannya :
Pantai Namalatu
Pantai dengan jajaran batu karang berwarna coklat ini terletak di desa Batulahat.
Pantai Santai
Pantai yang benar-benar tepat untuk bersantai dengan pasir putih, ombak tenang dan suasana damai.
Tanjung Nusaniwe
Destinasi wisata Indonesia timur ini merupakan tempat yang paling tepat untuk menikmati matahari tenggelam yang bulat sempurna.
Pantai dan Goa Bawah Laut Desa Hukurila
Disini, anda dapat menikmati sebuah pantai dengan kekayaan alam goa bawah laut dan berbagai terumbu karang serta ikan.
Batu Layar
Ini adalah sebuah desa yang memiliki keunikan tersendiri yaitu banyak batu berbentuk layar berukuran besar.
Nusa Pombo
Destinasi wisata Indonesia Timur Nusa Pombo adalah pulau cantik yang menawan dengan pantai berpasir putih, pepohonan berjajar rapi dan air laut yang tenang.
Pantai Pasir Panjang
Pantai ini adalah pantai dengan garis pantai yang panjang dan lurus. Pasirnya putih bersih, pepohonan di tepi pantai berbaris rapi dan menyenangkan untuk dilihat.
Pemandian Air Panas Hatuasa
Air di tempat ini memiliki suhu sekitar 50 hingga 70 derajat celcius. Lokasinya ada di Tulehu Ambon.
Kolam Pemandian Wailatu
Destinasi wisata Indonesia timur ini adalah kolam pemandian yang di dalamnya ada belut raksasa. Pemandian ini berlokasi di kecamatan Salahutu Maluku Tengah.
Ora Beach
Ora beach terletak di pulau Seram Maluku Tengah. Disini, anda akan menikmati pemandangan air laut yang sangat jernih. Saking jernihnya, perahu-perahu nampak seolah melayang di atas laut.
Pantai Sopapei
Pantai ini adalah pantai yang sangat tepat jika anda ingin menikmati air laut surut panjang.
Pantai Lelisa
Pantai lelisa adalah pantai yang keindahannya tak kalah dengan pantai populer lainnya. Pasirnya putih dengan laut biru mempesona.
Pemandian Air Panas Negeri Tulehu
Destinasi wisata Indonesia Timur ini merupakan pemandian air panas yang dipercaya mampu mengobati berbagai macam penyakit.
Daftar Tempat Wisata Ngehits di Papua
Papua merupakan provinsi paling luas yang ada di Indonesia. Provinsi ini memiliki gunung tertinggi di Indonesia dengan puncak yang selalu tertutup es bernama puncak Jaya Wijaya. Meskipun belum optimal dalam pengelolaan destinasi wisata, tidak bisa dipungkiri kekayaan alam Papua yang begitu melimpah. Berikut ini adalah beberapa destinasi wisata Indonesia timur yang cukup hits di Papua.
Danau Tigi
Danau Tigi adalah salah satu danau yang terletak di dataran tinggi sehingga menjadikan suhu di lokasi ini menjadi sangat dingin.
Danau Habema
Danau Habema berada pada ketinggian 3224 mdpl dan merupakan danau tertinggi di Indonesia. Di destinasi wisata Indonesia Timur ini, anda bisa menemukan berbagai spesies burung lokal di sekitar danau yang hampir selalu ditutupi kabut.
Pantai Bosnik
Wisata pantai ini berada di Biak Timur, tepatnya di Desa Woniki. Area pantainya masih sangat bersih dengan garis pantai berwarna hijau kebiruan.
Kepulauan Raja Ampat
Terdapat 4 pulau kecil yang letaknya saling berdekatan. Pulau-pulau karang ini tersusun begitu rapi seperti membentuk sebuah lukisan.
Gua Lokale
Goa Lokale adalah gua misterius yang belum ditemukan ujungnya. Namun, destinasi wisata Indonesia Timur ini sungguh penuh pesona dan terletak di Kabupaten Jayawijaya Papua.
Lembah Baliem
Lembah yang terletak di ketinggian 1600 mdpl ini memiliki pemandangan sekeliling yang indah yaitu pegunungan.
Taman Nasional Lorentz
Destinasi wisata Indonesia timur ini adalah taman nasional terbesar di Asia Tenggara dengan tumbuhan dan hewan asli yang masih belum banyak diklasifikasikan.
Danau Paniai
Danau yang terletak di kabupaten Panial ini mempunyai panorama alam yang alami dan diobatkan sebagai danau terindah di dunia. Danau Painiai terawat dengan sangat baik meskipun banyak penduduk yang tinggal di sekitarnya.
Taman Nasional Wasur
Taman Wasur merupakan destinasi wisata Indonesia timur berupa kawasan sabana basah terbesar di Papua.
Air Terjun Biweha
Air terjun setinggi 40 meter ini juga akan memanjakan anda dengan pemandangan pepohonan besar berusia puluhan tahun.
Destinasi Wisata Menarik di Kalimantan
Destinasi wisata Indonesia timur di pulau Kalimantan termasuk salah satu yang belum banyak dikelola. Meski demikian, banyak juga wisatawan yang sudah mengeksplorasi tempat ini. Berikut adalah beberapa yang terhits belakangan ini, yaitu :
1. Taman Nasional Tanjung Puting
Lokasinya berada di Teluk Pulai, Kumai, West Kotawaringin Regency yang adalah sebuah taman nasional yang terletak di semenanjung barat daya provinsi Kalimantan Tengah. Taman nasional yang satu ini cukup populer sebagai lokasi konservasi orang utan primata endemik. Salah satu camp di taman nasional ini adalah Camp Leakey.
2. Taman Nasional Danau Sentarum
Lokasinya berada di sekitar Danau Sentarum. Taman nasional ini memiliki flora dan fauna yang unik.
3. Taman Nasional Gunung Palung
Destinasi wisata Indonesia Timur ini merupakan area taman nasional dengan luas mencapai 100 ribu hektar dan ribuan flora dan fauna.
4. Air terjun Melanggar
Asal air terjun Melanggar adalah patahan dari sungai Landak yang membentuk sebuah air terjun. Bentuknya sangat unik dan menarik.
5. Air Terjun Banangar
Air terjun ini merupakan air terjun terbesar di kabupaten Landak dengan tinggi mencapai 60 meter.
6. Gua Sanjan
Berlokasi di sekitar air terjun Mananggar, gua Sanjan memiliki beberapa air terjun kecil yang mengalir dari aliran sungai kecil di atasnya.
7. Pantai Pasir Panjang
Destinasi wisata Indonesia timur ini terletak di kota Singkawang dan memiliki sebuah pantai panjang dengan pasir putih dan ombak yang tenang.
8. Danau Labuan Cermin
Danau ini berlokasi di kecamatan Biduk-biduk Berau Kalimantan Timur. Air danaunya sangat jernih sehingga anda bahkan bisa melihat ke dasar danau. Itulah mengapa penduduk setempat menyebutnya dengan istilah danau cermin.
9. Pulau Kakaban
Tidak perlu jauh-jauh pergi ke Maldives, anda bisa menikmati panorama yang tak kalah cantiknya di Kalimantan Timur. Terdapat pondok-pondok kayu berdiri kokoh di tepi pantai yang berair dangkal dan berwarna biru muda. Lokasinya berada
10. Danau Malawen
Tempat ini merupakan danau terindah di Kabupaten Barito Selatan karena di sekelilingnya penuh ditumbuhi tanaman anggrek.
11. Danau Sanggu
Destinasi wisata Indonesia timur ini merupakan danau yang terkenal akan wisata air hitam dan tanaman anggrek
12. Danau Seran
Danau ini adalah danau yang sebelumnya merupakan daerah bekas tambang. Daerah ini disulap menjadi cantik dan menarik.
Wisata Indonesia Timur
Itulah beberapa destinasi wisata Indonesia Timur yang mungkin belum pernah anda kunjungi namun sudah menjadi hits di mata wisatawan. Jika anda berkesempatan untuk mendatangi salah satu tempat di atas, pastikan tidak lupa untuk mengabadikan keindahannya.
Pada kesimpulannya, di manapun kita berpijak di Bumi Nusantara, selalu ada keindahan dari panorama alam sekitar. Hal ini patut kita syukuri dan wajib untuk dijaga kelestariannya dari kerusakan.
0 comments:
Posting Komentar